editorial mobil tips dan saran berkendara dengan lebih aman

Berkendara dengan Lebih Aman

Beberapa hal baik yang perlu diingat … dan beberapa tips yang mungkin belum Anda ketahui!

Tips & Saran untuk ban Mobil, SUV & Van
editorial mobil tips dan saran berkendara dengan lebih aman

Berkendara dengan aman di jalan basah.

  1. Selalu berkendara dengan dua tangan agar tetap mengendalikan.
  2. Perlambat kendaraan: ban akan memiliki traksi dan kontak yang lebih baik dengan jalan.
  3. Tambahkan jarak aman yang signifikan antara mobil Anda dengan mobil lain.
  4. Tetap waspada terhadap pengendara lain dan bahaya di sekitar Anda. Antisipasi situasi berbahaya daripada menunggu untuk bereaksi.
  5. Sebelum berbelok: pengereman hanya dilakukan di jalan lurus sebelum berbelok, dan lakukan secara bertahap. Jangan mengerem selama berbelok karena dapat membuat kendaraan Anda tergelincir.
  6. Saat berbelok: perlambat kendaraan sebelum berbelok, dan pertahankan kecepatan yang konsisten saat berbelok.
  7. Saat berbelok: jangan membuat gerakan kemudi yang tiba-tiba.
  8. Periksa ban Anda setiap bulan: pastikan ban Anda memiliki jumlah kembang ban dan tekanan ban yang tepat (tautan ke halaman tekanan ban untuk mobil) .
  9. Pilih ban yang memberikan daya cengkeram maksimum di permukaan jalan basah.

Hindari tergelincir (sliding)

Definisi:

Ban depan atau belakang Anda tidak mengikuti arah kemudi.

Cara memulihkan kendali:

Lepas pedal gas secara perlahan dan perlambat sampai mobil mendapatkan traksi kembali.

Cara untuk menghindarinya:

Tips perawatan ban

  • Periksa tekanan ban setiap bulan.
  • Periksa kedalaman kembang ban setiap bulannya – ban harus memiliki kembang yang cukup untuk mengeringkan air.
     

Tips berkendara:

  • Berkendara secara perlahan saat hujan atau di jalan basah.

Oversteering and Understeering

Safety Tips for Wet Driving | MICHELIN®

Pengereman di saat hujan

  •  
  • Di jalan basah, jarak pengereman (jarak henti) bertambah apabila dibandingkan dengan jalan kering.
  • Lakukan pengereman lebih awal dari yang Anda lakukan di jalan kering.
  • Gandakan jarak antara mobil Anda dengan mobil di depan Anda; Anda akan membutuhkan
    waktu ekstra untuk berhenti dengan aman.

Apa yang harus Anda lakukan jika Anda meluncur ke depan alih-alih berbelok

Penjelasan:

Ban depan Anda kehilangan traksi lebih dahulu sebelum ban belakang Anda. Ini disebut dengan under-steering. Mobil Anda tidak berbelok dan meluncur langsung ke luar jalan.

Cara memulihkan kendali:

Lepas pedal gas secara perlahan dan perlambat sampai mobil mendapatkan traksi kembali.

Cara untuk menghindarinya:

Tips perawatan ban

  • Periksa tekanan ban setiap bulan.
  • Periksa kedalaman kembang setiap bulan.

Oversteering and Understeering

Oversteering and Understeering

Hindari berputar keluar dari belokan

Penjelasan:

Ban belakang Anda kehilangan traksi lebih dahulu sebelum ban depan Anda dan Anda mulai berputar.

Cara memulihkan kendali:

  • Jika kendaraan Anda memiliki penggerak roda depan: tambah kecepatan, dan jika diperlukan, beralih dari berbelok.
  • Jika kendaraan Anda memiliki penggerak roda belakang: lepas pedal gas dan beralih dari kondisi selip
  • Jika kendaraan Anda memiliki penggerak semua roda : berbeloklah ke arah yang sama dengan arah Anda mengalami selip. Setelah Anda mendapatkan traksi kembali, berbaliklah.
     

Cara untuk menghindarinya:

Tips perawatan ban

  • Periksa tekanan ban setiap bulan.
  • Periksa kedalaman kembang setiap bulan.
  • Lakukan rotasi ban secara teratur sehingga tingkat keausan merata.
  • Jika Anda hanya membeli dua ban baru, pastikan ban tersebut dipasang di bagian belakang kendaraan.
     

Tips berkendara:

  • Jangan berbelok terlalu tajam.

Hindari kehilangan kendali saat melewati genangan air (hydroplaning)

Penjelasan:

Ban tergelincir dan tidak merespons terhadap pengemudian, pengereman, atau penambahan kecepatan. Kendaraan bisa selip atau berputar. Ini terjadi ketika air berada di antara ban Anda dengan jalan tidak dapat disibakkan dengan cukup cepat. Lapisan air ini menumpuk di bagian depan ban hingga tekanan ban melebihi tekanan ban pada jalan. Ini terjadi saat ban kehilangan kontak dengan jalan.

Cara memulihkan kendali:

  • Jangan menginjak rem dengan tiba-tiba.
  • Lepaskan pedal gas dengan perlahan hingga Anda melambat dan mendapatkan kembali traksi.


Cara untuk menghindarinya:

Tips perawatan ban

  • Periksa tekanan ban Anda setiap bulan. Tekanan ban 30% di bawah angka yang disarankan sangat meningkatkan risiko terjadinya hydroplaning.
  • Periksa keausan  dan kedalaman kembang setiap bulan. Semakin dalam kembang yang Anda miliki, semakin banyak air yang dapat disibakkan oleh ban.
  • Kurangi kecepatan saat menghampiri genangan air atau kubangan air yang besar.

Safety Tips for Wet Driving | MICHELIN®

Anda menggunakan browser web yang tidak didukung
Anda menggunakan browser situs web yang tidak didukung oleh situs web ini. Ini berarti bahwa beberapa fitur mungkin tidak berfungsi sebagaimana mestinya. Ini dapat menyebabkan perilaku aneh saat melakukan pencarian. Gunakan atau tingkatkan/instal salah satu browser berikut untuk mengoptimalkan penggunaan situs web ini